Laman

Selasa, 14 Mei 2013

Teman-teman Terbaikku di Manajemen 2010

Mungkin urutan nama bukanlah hal yang penting saat aku membuat postingan ini, perlu diketahui, tidak ada teman yang kunomorsatukan, kunomorduakan, dan kunomorseribukan dalam hidupku. semua teman adalah nomor satu buatku. apa yang menjadi kesedihan mereka, akan menjadi kesedihanku juga, apa yang membuat mereka bahagia, akan membuatku sedih juga. loh??? gak denk, aku senang kok liat teman senang.



Nizal Fahri



NIh Orang Pinter, baik banget, Cukup Ganteng (Rp. 10.00/kata ganteng), Ramah, Gak pendendam, hemat, irit, jarang membelanjakan uang untuk keperluan teman (bukan pelit, tapi irit. ini harus digarisbawahi). susah dihubungi, baik sms atau telpon (lain kasus jika smsnya berisi "Zal, isikan pulsa"), lumayan ganteng (eits, Rp.20.000), dia salah satu teman yang paling dekat denganku. cukup humoris dan ganteng. (itung sendiri ajalah Zal, nanti transfer ke rekening listrikku). paling suka mematahkan banyolanku, yaa walaupun sering juga kalah, tapi dia orang yang paling sering menampik ejekanku. Motto hidupnya "di mana ada kawan, di situ bisa makan" (gak Shor, jitak!), paling gak bisa nolak dengan segala sesuatu yang berbau Ell*sa. eh tapi bukan maksudku Elly itu bau, bukan. tapi kau yang bau Zal. loh??. aduh aku lupa sensor nama Elly, aduh aku lupa lagi, aduh bisa marah nih si Elly. aduuuuh aku lupa untuk ketiga kalinya. tidaaak, apa yang terjadi denganku, aku lupa ingatan, aku insomnia. Bletak!!!!. Hening, kecuali suara batu yang barusan ditimpuk Nizal ke kepalaku.

Nizal contoh mahasiswa teladan, IP tinggi-tinggi, IPK kumlot (kumlot? cari aja lah di google translate, kalo gak salah ada di kamus bahasa Bulgaria), Tugasnya selalu dikerjain dan tepat waktu, jarang Absen, jarang TA, Jarang juga TAin temen, sekalinya TAin temen langsung ketahuan, Solehah, suka membantu teman. misalkan temennya lagi laper dan pesan makanan, dia tuh paling sering hadir untuk membantu menghabiskan makanan, ganteng (Rp. 40.000, jgn lp), tidak perokok, tidak minum, tidak anak liar, dan tidak ada yang tahu apakah itu semua benar, dapat beasiswa, pernah ikut pertukaran pelajar ke Kongo, selalu datang tepat waktu, ya tepat saat dosen sudah masuk dan mengajar 30 menit, pintar bahasa Inggris (TOEFLnya di atas 210 Loh!!!), rajin, rajin menabung, patuh dan taat terhadap nasehat guru dan orang tua, peraturan dan tata tertib sekolah, belajar keras dan bekerja keras untuk meningkatkan kecerdasann, keterampilan, dan cinta tanah air. Speechless..



yang khas dari Nizal adlah tidak lain dan tidak bukan adalah. ALISnya!!!
ya, dengan ketebalan alis mencapai 100cm Nizal pun kini begitu terkenal dengan "si gondrong". yakh, memang kuakui, akulah yang memberi julukan itu, dan terkadang kelebihan itu malah jadi bahan ejekan. maaf ya ndrong, Nizal baik deh, Nizal ganteng!!. Bletak!. kembali suasana menjadi hening kecuali suara batu yang ditimpuk Nizal ke kepalaku. "Udah 6x kau sebut aku Ganteng Fik, jangan memfitnahku dengan sedemikian kejam Fik!"..

Alis Nizal memang unik, selain karena tebal, sesekali ia mengganti gaya alisnya ke salon, ya ke salon, iya ke salon. bandel banget sih. sekarang tuh udah ada salon khusus alis..
terkadang alisnya di mohak, (mohak loh mohak, tulisannya mohawk), di belah tengah, di belah pinggir, dan terkadang juga dijikjak, (apa itu jikjak? jikjak langkah? jikjak-jikjak di dinding, diam-diam merayap? bukaaaaaaaan, tapi jikjak looooh, aduuh, tulisannya ZIGZAG, pengertian dikit napa sih?)..

Alis Nizal juga bisa beradaptasi, kalau musim hujan dia akan tumbuh lebat, namun bila musim panas dia juga akan tumbuh lebat (di mana adaptasinya?)..

Nizal Fahri, sesosok, bukan, tapi seonggok, tidak , kata "seonggok" terlalu kejam, tapi secuil  atau sekelumit manusia yang patut untuk dijadikan suri tauladan oleh remaja jaman sekarang. calon pemimpin masa depan. masa depannya cerah, ya cerah. bagaimana tidak cerah, wong dia juga pawang hujan. banyak hal yang kupelajari dari dia, salah satunya kesabaran dan keteguhannya dalam berpendirian. sekali bilang tidak, dia akan tetap bilang tidak. sebagai contoh dia tetap berusaha mendapatkan hati gadis pujaanya, contoh lain yaitu saat kuajak dia makan di tempat yang mahal, dia langsung menolak sambil berkata "Tidak Fik, lebih baik kita makan di warung nasi padang depan, dari pada kita menghabiskan uang kita untuk makan di tempat mewah seperti itu". itu membuatku kagum!!. aku sangat terharu mendengar kata-katanya. dewasa, bijaksana, dan berkharisma, sampai-sampai aku menitikkan air mata. aku takjub, karena di saat hari ulang tahunnya dia tega mentraktirku hanya di warung nasi padang, itupun lauknya hanya telur bulat disambal, gak boelh tambah, dan teh manis dinginnya bayar sendiri..speechless..

Zal, apapun yang kutulis di atas tentangmu, aku gak bermaksud buruk kok, karena wajahmu sudah cukup membuat takdirmu tidak baik, (ingat, aku tidak bilang wajahmu buruk ya, itu perlu digarisbawahi). Kau adalah salah satu teman terbaikku. kau selalu ada di saat aku susah dan senang, terima kasih telah menjadikanku sahabatmu, sloganmu yang "ingin sukses dunia akhirat" (kau manusia apa hantu kau? hantu Kau!!) membuatku sadar bahwa dunia ini fana, tau gak apa itu fana? itu senjata yang digunakan untuk berburu. kita harus tetap mempersiapkan bekal untuk kehidupan yang lebih abadi.kesederhanaanmu membuatku aku nyaman bersosialisasi, thanks bro!!

Nizal Fahri, one of the best Person and personality that i have ever seen..
gak tau juga? itu bahasa batak, cari artinya pake kamus!!
Grrrr..


3 komentar:

Unknown mengatakan...

zal, itu mata kok alis semua?

Unknown mengatakan...

fik, ini org yg jualan alis itu ya?

Taufik mengatakan...

:)